Buat Identitas Baru RT yang Menyatukan
Ide:- Buat slogan dan Motto Bersama RT yang singkat namun inspiratif dan memotivasi, menjadi identitas RT yang kuat. Mencerminkan semangat kebersamaan, solidaritas, dan meningkatkan semangat gotong-royong antar warga
- Buat Lagu/Video Klip/Sorakan/yel-yel khas RT: yang sering disebut/di dengarkan di tiap acara RT 7
- Buat Dokumentasi Acara, story kegiatan di Youtube RT 7: aktif mendokumentasikan segala aktifitas di lingkungan RT 7. Ajak semua men-share di media sosial serta update status masing-masing warga, untuk meningkatkan keterlibatan juga menciptakan memori indah kebahagiaan bersama. Semua akan di Koordinatori : Mas Galih + karang-taruna
- Buat Video story momen Kebersamaan warga RT 7, dan bagikan melalui media sosial sebagai promosi positif
- Buat Website RT, sebagai media komunikasi dengan warga, membangun system yang bisa di contek RT/RW lain diseluruh Indonesia.
- Buat Kumpulan Photo Album RT di Google Photos: Membuat buku album seperti album kenang-kenangan yang menyentuh hati seperti saat lulus sekolah
- Buat Logo Khas RT yang unik dan menarik: yang mencerminkan keunikan dan karakter RT7 yang ingin berubah lebih baik. Bisa dicetak di berbagai media, seperti kaos, spanduk, atau media digital
- Buat spanduk untuk ditaruh dititik strategis RT yang menunjukkan "identitas kebanggaan sebagai RT 7"
- Buat spanduk yang menunjukkan gambaran semua proyek yang akan dikerjakan di RT 7 yang akan memotivasi warga mewujudkannya
- Buat Baliho Khusus Anak Muda RT: yang menampilkan kontribusi anak muda RT 7 untuk menginspirasi anak muda lain yang masih pasif
- Buat Klub Hobi RT : dukung pembentukan klub hobi seperti bulu tangkis, catur, berkebun, dll untuk menggali minat bersama. Bisa gabung dengan klub terdekat cukup mengkoordinir saja
Manfaatkan Peta RT
- Identifikasi warga berdasar Peta RT; menandai rumah, detail kontak, identitas, status, kependudukan, kondisi, dll memetakan warga yang akan menyederhanakan pembahasan, keputusan tepat sasaran, dan memicu interaksi antar warga
- Sebagai Profil Warga di Situs RT ubah sekalian jadi format album kenangan keluarga besar RT 7 yang menyenangkan
- Juga sebagai informasi kegiatan yang telah dilakukan di titik lokasi tertentu dan tahap progress pembangunannya
- Juga sebagai informasi kejadian tertentu
Cara Kumpul-kumpul Bulanan yang Efektif dan Menggembirakan
Ubah nama rapat bulanan jadi pesta bulanan, "Kumpul ngopi medang bareng 1 klan RT 7", dan ketua RT dengan sebutan Presiden RT
agar para warga semangat hadir tanpa beban dan jadi hiburan yang menyenangkan pelepas lelah setelah sebulanan bekerja, akhirnya bisa kumpul-kumpul kembali bersama 1 keluarga besar yang dirindukan. Merubah persepsi rapat bulanan yang mudah terbawa suasana tegang dan serius, kini berubah jadi suasana menyenangkan, menghibur, dan santai. Menunjukkan bahwa acara ini lebih ke arah kebersamaan dan kegembiraan bersama.
1. Jaga Suasana
- Alasan Pertemuan rutin akan dilaksanakan tiap 2 bulan sekali prioritas giliran di rumah warga (bisa berubah sewaktu-waktu jika diperlukan) ;
- Alasan 2 bulan sekali :
- Mengikuti ritme rapat RW 2 bulan sekali biar bisa mengikuti informasi dan bisa mengejar apa yang di instruksikan dan jadi keputusan RW
- Pengurus ada jeda berfikir, tidak terlalu singkat (jika 1 bulan) sehingga jadi sibuk. Sebab masing-masing juga punya banyak kesibukan diluar
- 3 bulan kemarin, terlalu lama membuat warga jadi pasif dan semakin apatis
- Alasan di rumah warga:
- Sebagai bentuk penghargaan; warga diakui keberadaanya, dihargai dengan diberi kesempatan, dan didukung kehadirannya dalam pergaulan RT
- Studi menunjukkan 83% orang lebih menemukan kepuasan saat "mendapat pengakuan" daripada sekedar mendapat penghargaan/hadiah
- Sekalian silaturrahim, terutama pada warga yang tidak/kurang aktif agar terpacu jadi aktif, minimal aktif gara-gara dirumahnya ketempatan
- Pengurus dan warga lain jadi tahu kondisi warga masing-masing, untuk saling mengakrabkan dan jadi saling bantu
- Suguhan semampunya saja, meskipun sunnahnya memberikan yang terbaik agar tidak memberatkan
- Yakinlah tamu akan banyak mengundang rizqi, membawa berkah silaturrahim, dan membuat diri kita dihargai
- Warga belajar bertanggung-jawab, terbiasa terbuka menerima tamu, hidup bersosial
- Menyambung silaturrahim yang putus/longgar pahalanya besar
- Mengikuti keumuman RT lain
- Selama ini saat dilakukan per dawis ternyata banyak warga yang pasif kurang membantu /peduli padahal 1 dawis, yang banyak kerja cuma yang ketempatan dan rumah sekitar, jadi kurang adil
- Walaupun di rumah warga, tetap berusaha menciptakan suasana yang hangat dan ramah
- Sesekali acara diadakan diluar cari tempat yang lebih menyenangkan dan tidak harus malam hari. Menikmati suasana yang nyaman dan sajian yang enak, cari suasana yang lebih santai misal :
- Di Bunderan Bonding
- Di tengah-tengah lapangan Dongko gelar tiker sambil nikmati suasana malam
- Sesekali ke ruang terbuka lain
- Di halaman warga yang pekarangannya luas dan enak
- Ganti suasana di mushalla Alfalah/Masjid, sambil doa bersama agar seluruh warga kompak
- Sambil bakar-bakar jagung depan pos
- Sambil Tur keliling kampung bersama
- Sambil sesi karaoke di rumah warga
- Sesekali di angkringan yang luas sambil medang
- Sambil jalan cari spot tempat nyaman sekitar Mranggen dan Pedurungan
- Sesekali di Kafe
- Outbond mempererat kekompakan tim sambil piknik bersama
- Sambil piknik keluarga di Brown Canyon
- Sambil piknik keluarga, setiap keluarga bawa hidangan terbaik masing-masing untuk nanti dikumpukan, dibagi bersama
2. Awali pertemuan dengan permainan/kegiatan lain yang menyenangkan
Semisal : sambil nunggu warga datang, bakar-bakar jagung atau sate dulu- Mulai meminta salah-satu warga :
- Melawak
- Tukar cerita lucu
- Senda gurau
- Menceritakan kisah pengalaman menarik
- Menceritakan kisah kenangan bersama warga saat ... di ...
- Semua didengarkan dan ditimpali bersama
- Permainan tradisional, main catur, dll
- Yang datang duluan dapat doorprize
- Buat kuis berhadiah
- dll
3. Buat aktivitas interaktif yang asyik melibatkan seluruh warga
- Yang dapat meningkatkan partisipasi dan membuat pertemuan lebih berkesan. Seperti Memperbanyak:
- Sesi kuis ringan
- Sesi permainan
- Sesi tanya-jawab yang menyenangkan
- dll
- Gunakan media visual jika memungkinkan ditiap pertemuan
- Seperti PowerPoint atau video
4. Adakan Moment Berbagi Cerita di tiap Pertemuan
- Momen untuk seluruh warga dapat giliran didengarkan keluh-kesah hidupnya
- Momen untuk seluruh warga dapat menceritakan kisah perjalanan suksesnya, sambil bisa berbagi resep tips-triknya
- Rekam dan taruh di website dan youtube, beri spot khusus warga bercerita yang diupdate bulanan
5. Beri Apresiasi dan Penghargaan Bulanan dan Tahunan
- Sediakan doorprize sederhana untuk membuat warga terpacu aktif. Beri penghargaan kecil yang dapat menjadi dorongan positif menciptakan semangat kebersamaan. Contoh :
- Yang datang duluan dapat doorprize (meski sederhana)
- Dibawah tempat duduk warga sudah disediakan kupon yang bisa ditukar dengan doorprize
- Beri Sertifikat Kepedulian: Bagi warga yang memiliki kontribusi positif pada bulan itu
- Yang memberi ide-saran dan solusi terbaik dapat > sesekali beri yang bernilai uang/berharga (meski kadang buat lucu-lucuan)
- Untuk yang inisiatif bergerak dan menawarkan diri mengerjakan project RT > dapat piala pahlawan bulan ini
- Untuk yang paling banyak dapat point penghargaan, akan direkap tahunan untuk mendapatkan hadiah utama tahunan
- Membuat daftar pertanyaan terkait RT, yang bisa jawab dapat hadiah
- Semua di rekam dan taruh di website dan youtube, beri spot khusus papan penghargaan warga yang diupdate bulanan
- Utamakan menghargai orang dibanding memberi sanksi, cukup diajak merenung jika tidak melakukan
6. Buat Agenda Tetap Ringan:
- Pertahankan suasana pertemuan gayeng seperti saat "Ketemu Keluarga Besar"
- Jaga ritme agar warga dapat diskusi dan bertukar-pikiran dengan lebih santai dan terbuka tanpa beban, rem jika sudah mulai kurang nyaman
- Atur agenda pertemuan fokus terjaga pada hal-hal yang terasa ringan, buat suasana menyenangkan
- Memperbanyak membahas hal positif kegiatan yang telah dilakukan warga
- Memperbanyak memberi kabar baik sekitar lingkungan
- Saat membahas masalah yang terlalu serius jaga bisa diselingi guyonan/jok agar tidak terlalu menyinggung agar suasana tetap terjaga ceria
- Hanya membahas hal penting yang sudah jelas arahnya
- Hal-hal yang berat dan butuh pembahasan panjang akan dibahas di luar pertemuan bulanan dalam tim kecil dulu, terutama ke tim inti dan Dewan Penasehat, bisa lewat WA
- Sehingga suasana terjaga tetap enjoy
- Untuk mengkritik seorang warga secara personal
- Dipertemuan dibahas terlebih dahulu sekilas hal terkait, tanpa menyebut nama
- Ketua RT akan me-WA khusus orang tersebut dengan bahasa lebih sopan, tapi tegas dan tepat sasaran
7. Pertemuan Bulanan hanya mencari solusi produktif, tidak mencari-cari masalah baru
- Grub WA RT
- Direkomendasikan 1 minggu sebelum pertemuan bulanan sudah menyampaikan list daftar yang akan dibahas, agar bisa dipikirkan bersama, dan sudah disebutkan opsi solusinya
- Daftar masalah disampaikan terlebih dahulu ke grub WA RT sebelum Pertemuan Bulanan beserta ide solusinya
- Sebelum pertemuan usahakan sudah dipikirkan opsi ide solusi sementara
- Grub RT dan pertemuan hanya untuk menampung masalah yang sudah ada opsi solusi, atau sekedar list daftar yang akan dibahas
- Yang hanya bisa menyampaikan masalah tapi belum ada solusi harus disampaikan langsung japri ke ketua RT atau bidang terkait
- Ketua RT akan :
- Membuat List daftar yang akan dibahas dipertemuan
- Mengirim referensi bahan rapat yang sudah disusun matang, dan beri tugas/referensi materi ke warga yang hadir minimal 1 hari sebelum pertemuan
- Lakukan penelitian terlebih dahulu untuk disiapkan bahan rapat
- Agar pertemuan penuh persiapan dan berjalan lancar
- Persiapkan dan pelajari materi yang akan dibahas
- Tentukan bagaimana cara menyampaikan dan mendemonstrasikan informasi
- Apa perlu bagi peserta dalam kelompok diskusi kecil?
- Apa perlu survei?
- Apa perlu mengundang pembicara tamu terkait?
- Kumpulkan bahan dan peralatan apa saja yang perlu dipersiapkan yang bisa membantu
- Kirimkan materi jauh hari
- Untuk membantu peserta mempersiapkan diri guna melakukan percakapan yang produktif selama pertemuan
- Pastikan mengirim agenda pertemuan dan menyampaikan permohonan kontribusi apa saja yang diharapkan dari warga
- Susun daftar topik yang akan dibahas sebagai penuntun dikusi dan membuka opini
- Tetapkan peran dan tanggung jawab warga
- Berikan peranan dan tanggung jawab ke seluruh warga dengan pendekatan yang bisa menyentuh keuntungan warga
- Manfaat:
- Membantu warga memahami materi lebih baik sehingga sesi tanya-jawab hanya tanya hal yang seperlunya, pertemuan jadi cepat selesai
- Meningkatkan efektivitas dan keterlibatan peserta
- Warga jadi paham posisi mereka dan alasan mengapa mereka harus datang
- Dengan memiliki peranan warga akan merasa dihargai dan terdorong mengutarakan pendapat, menciptakan diskusi yang hidup
- Membuat semua warga merasa berarti, merasa dibutuhkan, dan merasa memiliki acara pertemuan tersebut hingga akan suka-rela ikut aktif terlibat
- Yang belum diusulkan di Grub WA sebelum acara berarti tidak akan dibahas
- Tunda lebih dulu, disimpan untuk pertemuan berikutnya
- Pecah/delegasikan ke 1 atau sekelompok warga yang akan membahas/buat keputusan lebih lanjut
- Akan difikirkan ketua RT dan bidang terkait dan akan diumumkan solusi sementara di Grub RT
- Mungkin akan dibahas tim inti sesepuh dan dewan pembina, meski cuma lewat WA
- Saat Pertemuan
- Larangan; tidak boleh mencari-cari masalah saat Pertemuan Bulanan. Kalo ada cukup ditampung dulu saja
- Kalo tidak ada yang perlu dibahas boleh pertemuan tidak perlu bahas apa-apa, cukup heppy-heppy saja
8. Contoh Susunan Acara yang Menyenangkan dan Efektif:
- Memulai Rapat:
- Segera setelah warga hadir
- Pembukaan dan doa pembuka
- Sambutan tuan rumah (7 menit)
- Sambutan ketua RT (15 menit)
- Jelaskan point-point yang akan dibahas
- Apa tema, topik, dan informasi detail yang ingin disampaikan?
- Hasil apa yang diharapkan dari pertemuan?
- Tetapkan garis besar topik diskusi, buat daftar topik, tema, serta masalah yang akan dibahas
- Semua sudah difikirkan, sudah disiapkan daftar ide, solusi, dan jawabannya
- Cukup 3-5 topik diskusi. Topik yang terlalu banyak akan membuat pertemuan makin panjang tidak efektif
- Identifikasi Para Warga yang hadir
- Siapa saja mereka yang datang, dan bagaimana kategorinya
- Pertimbangkan siapa saja yang mungkin akan memberi banyak kontribusi dan siapa yang perlu perhatian lebih lanjut
- Utamakan topik yang membahas kepentingan bersama dan keuntungan seluruh warga agar lebih semangat memberi ide dan masukan
- Sambut warga dengan membuka kesempatan berbagi ide dan solusi atas list daftar pembahasan
- Pembuka Suasana Ceria (20 menit)
- Permainan atau kegiatan yang menyenangkan
- Adakan Moment Berbagi Cerita di tiap pertemuan
- Proses Musyawarah membahas hal-hal yang sudah jelas arahnya saja (30 menit)
- Misal, kebersihan lingkungan, keamanan lingkungan, kegiatan sosial, dll
- Ketua RT menjelaskan masalah beserta ide solusi sementara, secara singkat dan jelas
- Lalu buka Sesi Tanya dan Jawab:
- Buka kesempatan untuk pertanyaan dan jawaban terkait ide yang diajukan.
- Hal ini sangat penting, sebab :
- Dapat meningkatkan pemahaman warga terkait isi pembahasan lebih baik dan memberikan kepuasan pada mereka telah menyuarakan pertanyaan dan merasa didengarkan
- Dapat mengumpulkan wawasan penting tentang perasaan, frustrasi, atau kesenjangan informasi di area spesifik dari pertanyaan warga yang dapat membantu menginformasikan agenda untuk pertemuan berikutnya
- Tahap Brainstorming, kumpulkan sebanyak mungkin ide dan gagasan mentah, tanpa banyak menilai dan berprasangka
- Tahap Grupkan Ide: Kelompokkan ide-ide yang memiliki tema atau kesamaan untuk mempermudah analisa
- Tahap Evaluasi Ide dan Solusi: Diskusikan kelebihan dan kekurangan tiap ide secara terbuka dan objektif.
- Tahap Voting dan Musyawarah: Gunakan metode pemungutan suara, polling, dan musyawarah sepakat untuk menentukan ide yang paling disetujui
- Tahap Pemilihan Solusi: Setelah ide-ide terpilih, diskusikan solusi yang nyata
- Tahap Identifikasi potensi risiko atau hambatan di tiap solusi yang diajukan
- Buat Kesepakatan, ambil keputusan sesuai konsensus bersama:
- Upayakan mencapai kata mufakat semua warga untuk mendukung solusi yang telah diambil
- Dapatkan Umpan Balik jika perlu
- Tanyakan evaluasi pada warga untuk meninjau kualitas rapat sebelum diakhiri :
- “Apa saja kemajuan yang telah kita lakukan?”, komentar positif pertemuan (plus)
- “Perubahan apa saja yang dapat kita lakukan agar pertemuan berikutnya lebih baik?” (delta)
- "Apa langkah konkret yang perlu dilakukan agar semua warga bersedia menjalankan solusi yang sudah diputuskan?"
- Hiburan, bisa warga ada yang karaoke sambil istirahat makan-makan (kondisional)
- Sambil umumkan pemberian penghargaan bulanan (kondisional)
- Sampaikan rasa terimakasih pada warga yang berkontribusi dengan ide dan solusi berharga
- Beri apresiasi pada warga yang telah memberi pendapat; sebut namanya langsung
- Rayakan pencapaian bersama
- Buat Acara makan-makan setelah pembahasan sebagai bentuk perayaan kecil
- Setelah perbincangan yang menguras otak, salah satu daya tarik yang membuat warga bahagia akhirnya datang
- Buat aktivitas interaktif yang melibatkan seluruh warga, seperti membuat (kondisional):
- Kuis berhadiah
- Kupon tukar doorprize
- dll
- Tutup pertemuan
- Baca rangkuman kesimpulan notulen hasil pembahasan. akhiri sesi diskusi dengan merekapitulasi ide dan solusi yang telah disepakati, memastikan pemahaman tiap orang yang hadir sudah sama untuk menghindari miss persepsi
- Bacakan keputusan dan tindak lanjut rencana kegiatan, serta dimana dan kapan pertemuan bulan berikutnya
- Doa penutup
9. Manfaatkan Tenaga Muda Karang-Taruna sebagai Panitia dan membantu acara
- Di koordinir karang-taruna untuk siapa yang giliran bertugas
- Bergilir sesuai siapa pemuda yang rumahnya dekat dari tempat acara
- Menjaga agar suasana terjaga lebih muda dan menyenangkan
- Daftar tugas:
- Membantu tuan rumah menyiapkan tempat dan sarana prasarana
- Membantu tuan rumah menyuguhkan sajian hidangan
- Mengkoordinir acara, jadi MC dan moderator, serta pengarah acara acara RT (kondisional)
- Tujuan:
- Agar dibiasakan aktif, menjalin silaurrahim, membantu tetangganya, dikader aktif ditiap kegiatan RT
- Agar besoknya kalau ada acara RT/acara warga jadi lebih mudah diajak aktif karena sudah biasa di koordinir
- Kesulitan selama ini adalah banyak pemuda yang sibuk di luar karena kuliah/kerja, solusi :
- Boleh koordinasi dan rapat lewat WA saja
- Yang penting saat hari H acara harus bisa action ada yang jelas ditugasi di lokasi acara
Bahan Referensi: Prosedur Rapat
- Tetapkan Jelas Tujuan Rapat agar lebih fokus
- Untuk saling tukar menyampaikan informasi
- Untuk mengatur dan mengkoordinasikan kegiatan
- Untuk konsultasi memecahkan masalah
- Untuk membuat keputusan
- Untuk tukar pikiran mendapatkan ide-ide baru
- Untuk mengkolaborasikan kegiatan antar bidang
- Identifikasi Para Peserta Rapat
- Informasikan Agenda Rapat, Pilih Tempat dan Waktu yang Tepat
- Agar dapat dihadiri seluruh warga, informasikan jauh-jauh hari lewat, hindari pertemuan yang mendadak.
- Buat agenda rapat tertata rapi dan detail seperti alasan diadakannya, pokok bahasan, serta solusi yang ingin dipecahkan.
- Jabarkan poin-poin tiap sesi dan tekankan agar seluruh warga mengikuti semua sesi.
- Cek ketersediaan waktu peserta
- Agar semua peserta bisa hadir memberikan kontribusinya secara maksimal
- Yang paling pas dan terjangkau bagi seluruh peserta terkait
- Agar menghindari yang datang terlambat, atau tidak datang sama sekali
- Cari lokasi rapat yang membuat seluruh peserta dapat hadir
- Lokasi yang nyaman, memiliki fasilitas lengkap, dan mudah dijangkau semua peserta
- Cek & ricek ketersediaan tempat tersebut.
- Untuk yang tidak bisa hadir bisa mengikuti lewat Live Video Call Grub WA
- Kirimkan Agenda Bahan Rapat yang sudah disusun matang dan beri tugas ke semua warga yang hadir jauh hari
- Bagi peran umum rapat:
- Pemimpin:
- Orang yang merencanakan pertemuan.
- Bertanggung jawab memutuskan tujuan, agenda, dan peserta rapat.
- Moderator dan Fasilitator:
- Memandu diskusi selama pertemuan, memastikan semua pembahasan yang perlu
- Membantu mengurangi kebingungan dan memastikan semua orang mendengarkan
- Sekretaris
- Membuat notulensi, mencatat pertemuan
- Menangkap ide-ide penting, keputusan dan kesimpulan
- Menyusun catatan yang akan di distribusikan setelah rapat.
- Mengirim hasil rekap rapat dan program tindak lanjut pada seluruh peserta di Grub WA dan Dokumentasi di Web, hal ini akan bermanfaat untuk :
- Meringkas informasi yang disampaikan
- Membantu memperkuat poin diskusi penting dan kesimpulan.
- Membantu mengingatkan tanggung jawab serta tugas yang didelegasikan pada warga
- Menginformasikan langkah selanjutnya dan tenggat waktu penting
- Menjadwalkan pertemuan berikutnya
- Time keeper
- Mengatur kecepatan rapat
- Memastikan rapat tetap dalam waktu yang dijadwalkan
- Menggerakkan diskusi dengan kecepatan yang efisien
- Mengelola peralatan atau alat bantu visual, seperti alat tulis, laptop, proyektor, dll
- Warga sebagai Kontributor
- Memberi masukan dalam diskusi
- Mempresentasikan ide dan solusi
- Kalau perlu undang Pihak terkait, Pakar, atau Penasehat
- Berbagi pengetahuan, keahlian, dan pengalamanya tentang topik terkait
- Manfaatkan perangkat pendukung
- Fasilitas bantu seperti:
- Laptop, untuk memperagakan bahan, mindmap brainstorming, dan notulensi
- Proyektor / Smart TV besar
- Pimpin Rapat dan Tetapkan Aturan Rapat
- Pilih moderator yang tegas menyetir arah rapat
- Untuk mengarahkan orang yang berargumen tanpa henti
- Tidak menyela pembicaraan yang akan mengganggu
- Untuk mengarahkan orang yang pembicaraannya sudah melenceng jauh
- Tetapkan Aturan Diskusi:
- Mengarahkan agar peserta fokus menaati aturan rapat yang telah disepakati, seperti :
- Dilarang main HP saat rapat agar perhatian fokus
- HP minta di silent
- Mengarahkan agar semua turut aktif berpartisipasi, tanya dan diskusi
- Menjelaskan bahwa waktu bicara dibatasi
- Mengarahkan agar memberi rasa hormat pada peserta lain
- Mengarahkan agar fokus pada agenda yang ada
- Mengarahkan agar kembali fokus tepat waktu dari jeda istirahat
- dll
- Jaga agar Rapat Tetap Efektif dan Simple, Fokus pada Tujuan dan Agenda
- Buat agar rapat mengalir sederhana, tak terganggu penyampaian presentasi
- Batasi Waktu untuk tiap Topik Diskusi
- Perkirakan periode yang dibutuhkan untuk tiap sesi seideal mungkin agar membantu memastikan pembahasan tetap dalam jalur.
- Pastikan setiap waktu yang diberikan berdasar bobot dan prioritas. Cantumkan waktu dari masing-masing topik sehingga tidak ngalor ngidul tidak jelas.
- Setiap peserta pasti berharap rapat berlangsung singkat, produktif, dan efisien.
- Beri peringatan ketika waktu mereka habis
- Tanyakan pada warga bagaimana mereka ingin menggunakan sisa waktu yang ada